Mahasiswa Program Studi Pendidikan Islam Anak Usia Dini angkatan 2021 fakultas tarbiyah dan keguruan UIN Alauddin Makassar, sukses gelar pementasan seni musik dan suara pada hari Jum'at tanggal 07 Juli 2023 yang bertempat di LT.Timur FTK UINAM.
Kegiatan Pentas seni musik dan suara ini telah dirancang sejak awal semester IV (4) dan sebagai tugas praktik akhir semester mata kuliah Seni musik dan suara dengan dosen pengampu Ibunda Ramlah Yusran, S.pd., M.Pd. Dosen serta mahasiswa(i) PIAUD angkatan 2021 bekerjasama telah menyusun program untuk melaksanakan kegiatan ini dengan baik pula dengan 62 orang mahasiswa yang dibagi menjadi 12 kelompok yang berbeda - beda tema serta judul lagu dari hasil kreativitas mereka.
Merujuk besarnya manfaat adannya pentas seni ini, maka diadakannya program ini tiap tahun karena mahasiswa tidak hanya belajar saja di dalam kelas akan tetapi pengetahuan non akademik juga harus diadakan untuk memunculkan bakat - bakat mahasiswa yang belum terlihat, yang dimana kegiatan pentas seni merupakan agenda rutin mahasiswa pendidikan Islam anak usia dini FTK UINAM, yang diadakan 1x dalam setahun
Dalam sambutan dosen pengampu bahwa seni adalah keahlian membuat karya yang bermutu, seni meliputi banyak kegiatan manusia dalam menciptakan karya visual, audio, atau pertunjukan yang mengungkapkan imajinasi, gagasan, atau keperigelan teknik pembuatnya untuk dihargai keindahannya atau kekuatan emosinya, merujuk pada tema kegiatan yakni "Pengembangan kecerdasan musikal yang imajinatif, aktif, kreatif, ekspresif, dan inovatif".ujarnya..
Dalam sambutan Penutup oleh ketua jurusan PIAUD FTK UINAM dalam hal ini ibunda Ulfiani Rahman, M Si memberikan apresiasi dan evaluasi "semoga dengan kegiatan ini akan muncul bakat baru yang bisa menjadi pegangan mahasiswa dikemudian hari" pungkasnya..
Penulis : Elfi Novianti