Mengelola Jurnal Menuju Scopus

  • 14 April 2022
  • 09:29 WITA
  • Administrator
  • Berita

Program Studi (Prodi) Pendidikan Islam Anak Usia Dini, Fakultas Tarbiyah dan Keguruan (FTK) UIN Alauddin Makassar bersama PPIAUD Indonesia sukses melaksanakan acara Webinar  Nasional yang bertemakan “Mengelola Jurnal Menuju Scopus, Bukan hanya sekedar mimpi ! ”.

Kegiatan Webinar Nasional ini dilaksanakan pada Kamis, 14 April 2022 pada pukul 09.00 WITA melalui live di zoom Meeting.

Dalam pelaksanaannya, Program Studi Pendidikan Islam Anak Usia Dini menghadirkan narasumber yang kompeten di bidangnya yakni, Dr. Baidi Bukhori, S.Ag., M.Si. selaku EIC Psikohumaniora UIN Walisono

Ketua PPIAUD Indonesia Timur, Dr Ulfiani Rahman, M.Si. dalam sambutannya menyampaikan bahwa dengan webinar ini kita bisa tercerahkan bagaimana membangun membangun optimisme dalam mengelola jurnal menuju Scopus.

Webinar Nasional ini sendiri dibuka Oleh Nur Hamzah, M.Pd. yang memberikan sambutan yang tak lain merupakan Ketua Umum PPIAUD Indonesia

Narasumber Dr. Baidi Bukhori, S.Ag., M.Si. banyak berbicara optimalisasi mengelola jurnal menuju scopus. Ia menjelaskan terdapat poin yang dapat membangun yaitu spirit, dedikasi dan semangat dalam melakukan pekerjaan mengelola jurnal setiap hari. Spirit untuk mengabdi kepada ilmu pengetahuan, dedikasi terhadap alamamater dan semangat dalam mengasilkan jurnal tebaik dengan kualitas yang tinggi, ujarnya.

Berita Terkait